Rabu, 03 Oktober 2012

Donat Kentang Keju


Bahan:

300 gr tepung terigu protein tinggi
1 butir telur
150 gr kentang dikukus lalu di haluskan
40 gr gula halus
25 gr susu bubuk
1/2 sdt garam
50 gr margarin
200 ml air es
1/2 sdt baking powder
1 sdm ragi instan
100 gr butter cream untuk bahan olesan
100 gr keju cheddar di parut untuk taburan

Cara membuat :

1. Campur tepung, kentang, gula pasir, susu bubuk, baking powder dan ragi lalu di aduk hingga merata.
2. Masukkan telur dan air es sedikit demi sedikit lalu uleni hingga kalis
3. Masukkan margarin dan garam lalu uleni kembali sampai kalis. Diamkan selama kurang lebih 30 menit
4. Kempiskan adonan dan timbang masi-masing 35 gr lalu bentuk bulat. Diamkan adonan yang sudah dibentuk selama kurang lebih 15 menit
5. Beri lubang pada bagian tengah adonan, lalu diamkan kembali selama 25 menit
6. Goreng adonan satu persatu sampai kuning dalam minyak dengan api kecil.
7. Setelah dingin, oleskan donat dengan butter cream lalu taburi dengan keju cheddar yang sudah diparut.

0 komentar:

Posting Komentar